Sabtu, 17 Februari 2018

SARI SARI

Kota Bandung serta Sari Sari merupakan salah satu destinasi pusat kuliner yang mengasikan serta memanjakan lidah dan perut.Yaaa...SARI SARI biasanya kalau kita beli jajanan pasar pasti dipikiran
 kita selalu dibungkus dan dibawak pulang.Naaah...kali ini tidak berlaku di Sari Sari kita dapat langsung makan ditempat, dimana tempat yang disediakan sangat nyaman dengan nuansa klasik
Mulai dari pintu masuk sudah terlihat aneka pajangan jajanan pasar yang terdiri dari ratusan baris kue kue yang tersusun dan tertata rapi menambah rasa penasaran untuk mencicipi, rasanya ingin dicoba semuanya.
Jajanan pasar yang dipajang bermacam aneka, ada klepon, surandil, lapis, pastel onde onde, putu mayang, kue mangkok waah pokoknya masih banyak pilihan lainnya
OOh ya SARI SARI tidak hanya menyedikan Jajan Pasar saja, termasuk menyediakan aneka makanan berat yang sudah terbungkus dengan rapi sesuai dengan jenis makanannya yang mana dapat dimakan ditempat juga, nanti akan disajikan oleh pelayan lengkap dengan peralatan makannya. Harga Jajanan Pasar dan Makanan berat sekitar Rp.2000 s/d 25.000 an .Jadi kalau kebetulan sedang di kota Bandung bingung Cari sarapan Silahkan Coba di SARI SARI, karena mulai buka jam 05.00 pagi.
OOh yaa....Kalau datangnya di hari Weekend atau Long weekednd dipastikan akan kesulitan dapat tempat duduk.
Ayooo berkunjung ke Sari Sari, saya yakin akan akan berkesan...Jl Sultan Tirtayasa no.17 Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KULINER DI BOGOR

MIE AYAM BANGKA " Warung Gumbira"

WARUNG GUMBIRA BOGOR ....tambah satu lagi outlet yaitu BAKMI AYAM BANGKA GUMBIRA 100% Halal , Bila para pencinta kuliner mampir tidak akan ...